Assalamu’alaikum  Wr.  Wb

  1. Menimbang :
  2. Akan berakhirnya Tahun Pelajaran 2019/2020 dan dimulainya Tahun Pelajaran 2020/2021
  3. Terlalu lamanya KBM di Sekolah/Madrasah dan Pengajian di Pesantren Vakum sebagai akibat Pandemi Covid-19 yang belum bisa dipastikan berakhirnya
  4. Kurang efektifnya pembelajaran secara online (jarak jauh) bagi santri Pondok yang didesain harus tinggal di Asrama Pondok
  5. Sebagai upaya persiapan penerapan New Normal (Kenormalan Baru) dalam menyikapi Covid-19
  6. Surat Edaran Gubernur Jawa Timur Nomor : 188/3344/101.1/2020 Tanggal 29 Mei 2020 dan Surat Edaran Bupati Tuban Nomor : 451/2919/414.012/2020 perihal Pedoman Pelaksanaan Kembalinya Santri ke Pondok Pesantren dalam masa pandemi dan mendukung program new normal sebagai bentuk kebijakan Presiden RI.
  • Memutuskan :
  • Menetapkan Jadwal masuk kembali ke Asrama Pondok secara bertahap dimulai tanggal 28 Juni 2020 (untuk Pengurus) dan tanggal 8 Juli 2020 (untuk Santri Lama / Santri yang melanjutkan) sebagaimana Jadwal terlampir.
  • Mewajibkan semua santri yang akan kembali ke Pondok melaksanakan hal-hal sebagai berikut :
  • Memastikan diri dalam keadaan sehat terutama saat kembali ke Pondok
  • Telah benar-benar melakukan Karantina Mandiri di rumah masing-masing selama 14 hari sebelum tanggal kembali ke Pondok
  • Menyetorkan Surat Keterangan Sehat (bukan ODP/PDP/OTG)dari Kepala Desa setempatkepada Pengurus saat kembali ke Pondok
  • Mengisi Surat Pernyataan Orang tua secara jujur dan penuh tanggung jawab kepada pengurus atas kesehatan ananda serta telah melaksanakan isolasi selama 14 hari (format disediakan pengurus)
  • Diantar langsung oleh orang tua / wali dengan kendaraan pribadi/carteran, tidak menggunakan kendaraan Angkutan Umum, memakai masker dan tidak singgah di manapun dalam perjalanan menuju ke Pondok
  • Membawa suplemen (Vitamin C, Madu, dll) untuk menambah imunitas tubuh
  • Membawa perlengkapan sholat termasuk sajadah, peralatan makan dan mandi sendiri
  • Membawa masker minimal 3 pcs (Pondok memberikan subsidi 1 pcs masker bagi setiap santri)
  • Mematuhi semua Protokol Kesehatan secara umum (menjaga kebersihan diri, mencuci tangan, menjaga jarak, tidak bersalaman dll) selama di Asrama Pondok.
  • Tanggal dimulainya proses KBM Formal (Sekolah/Madrasah) menunggu keputusan dari instansi terkait (Kemendikbud dan Kemenag).
  • Terkait Kenaikan Kelas Sekolah / Madrasah akan diumumkan di Website tanggal 22 Juni 2020
  • Semua santri agar tetap istiqomah membaca Qunut Nazilah, Shalawat Tibbil Qulub dan Amalan lain / Ijazah yang diberikan para masyayikh agar diberikan kesehatan oleh Alloh SWT dan pandemi ini segera berakhir.
  • Semua santri agar selalu memantau perkembangan terkait informasi hal-hal di atas dari Website PP. Sunan Bejagung di alamat : www.sunanbejagung.ponpes.id

Demikian maklumat ini disampaikan untuk dipedomani dan dilaksanakan. Semoga Alloh SWT selalu melindungi kita semua.

Wassalamu’alaikum  Wr.  Wb

Tuban, 15 Juni 2020

Pengasuh PP. Sunan Bejagung

KH. Abd. Matin Djawahir


>> DOWNLOAD FILE MAKLUMAT 4 TENTANG JADWAL KEMBALI KE PONDOK PESANTREN SUNAN BEJAGUNG <<